28 Oktober 2020

MAULID NABI MUHAMMAD SAW

Besuk hari kamis tanggal 29 Oktober 2020 bangsa Indonesia memperingati hari besar Islam yakni Maulid Muhammad SAW. Sejarah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Menurut Gus Baha, Berawal dari Salahuddin Ayyubi Kiai Haji Baha'uddin Nursalim atau yang dikenal akrab dengan sapaan Gus Baha, murid almarhum Kiai Maimoen Zubair menyampaikan sejarah Maulid Nabi dalam sebuah pengajian. Ulama bersepakat tanggal kelahiran Nabi Muhammad SAW adalah 12 Rabiul Awal. Tanggal kelahiran nabi inilah yang menjadi patokan peringatan maulid nabi umat muslim. Tangg 12 Rabiul Awal 1442 Hijriyah jatuh pada tanggal 29 Oktober 2020 penanggalan Masehi. Peringatan maulid nabi sering jadi perdebatan sejumlah kalangan. "Hadisnya mana? Kita harus berpikir. Maulid itu sejarahnya, tidak usah bidah-bidah. Dulu itu tentara Romawi menguasai Palestina, orang Islam melempem. Jadi maulid sekarang itu sedikit ada salahnya, tapi ya gak salah, sedikit, kadang cuma ramai-ramai aja tak dijiwai," jelasnya kepada jamaah. "(Karena umat Islam melempem) Akhirnya Salahuddin Ayyubi gak dapat cara, selain dibacakan biografi kanjeng nabi. Terjadilah orang dibacakan maulid, terus umat Islam semangat lagi karena mengenang kanjeng nabi, betapa Rasul itu figur luar biasa," jelas Gus Baha.
EKO YULI CHRISTANTO (SEKRETARIS DESA)    WAHYU EKO ENDRIYANI (KASIE PELAYANAN)    FIAN AGUNG TRIANTORO (KASIE PEMERINTAHAN)    BAYU SETIAWAN (KAMITUWO 2)    ISTIFAHRUL LAILY RAMADHANTI (KAUR KEUANGAN)    UJIEK PUSPITASARI (KAUR TU)    SETU WIBOWO (KAMITUWO 1)    SUJIONO (KASI KESEJAHTERAAN)