12 November 2020

MANFAAT DAUN KERSEN UNTUK KESEHATAN

KARANGSONO - Kersen merupakan buah yang dikenal sebagai seri atau talok, merupakan tanaman yang cukup populer di masyarakat. Tanaman yang memiliki buah berwarna merah ini biasanya banyak ditemui di pinggir jalan atau pekarangan rumah. Pohon yang memiliki susunan daun yang rindang ini juga biasa dimanfaatkan untuk peneduh, karena memiliki efek sejuk apabila duduk di bawahnya. Dikutip dari Merdeka.com bahwa tanaman kersen juga biasa digunakan untuk obat herbal. Hal ini dikarenakan daun kersen memiliki kandungan senyawa di dalamnya. Dilansir dari laman Healthline, kersen mengandung lemak, protein, serat, kalsium dan zat besi. Beberapa kandungan ini dipercaya efektif dalam mencegah beragam penyakit, salah satunya diabetes. Lantas apa saja manfaat kersen untuk kesehatan? Simak beberapa manfaat kersen yang perlu Anda ketahui berikut ini. Manfaat daun kersen yang pertama ialah dapat sebagai obat anti peradangan. Hal ini dikarenakan beberapa kandungan yang terdapat pada kersen berfungsi efektif dalam melawan bakteri yang dapat menimbulkan peradangan pada tubuh. Manfaat daun kersen berikutnya ialah dapat membantu mengontrol gula darah. Daun kersen mengandung zat flavonoid dan saponin yang berfungsi sebagai antioksidan. Sehingga kedua zat ini bertindak sebagai insulin alami yang diperlukan oleh tubuh dalam mengontrol kadar gula darah. Salah satu manfaat daun kersen selanjutnya yaitu mampu mengatasi sakit kepala. Hal ini dikarenakan daun kersen memiliki kandungan senyawa kimia seperti tannin, saponin, flavonoid dan polifanol. Beberapa zat tersebut dapat bertindak sebagai antikosidatif dan antimikroba yang berfungsi efektif meringankan sakit kepala.  
EKO YULI CHRISTANTO (SEKRETARIS DESA)    WAHYU EKO ENDRIYANI (KASIE PELAYANAN)    FIAN AGUNG TRIANTORO (KASIE PEMERINTAHAN)    ISTIFAHRUL LAILY RAMADHANTI (KAUR KEUANGAN)    BAYU SETIAWAN (KAUR PERENCANAAN)    REJEKI (KAUR TU DAN UMUM)    SETU WIBOWO (KAMITUWO 1)    SUJIONO (KASI KESEJAHTERAAN)    UJIEK PUSPITASARI (KAMITUWO)